NU KETAPANG - Ketua Tanfidziah PCNU Kabupaten Ketapang H. Satuki Huddin mengajak semua pondok pesantren yang ada di Ketapang untuk mengadakan kegiatan guna memeriahkan dan mensukseskan hari santri nasional, yang jatuh pada tanggal 22 Oktober mendatang.
Hal itu beliau sampaikan pada rapat pembahasan persiapan dalam rangka peringatan Hari Santri Nasional 2021, di sekretariat PCNU Ketapang, Senin (06/09) malam.
“Nanti kita dari PCNU akan membuat surat edaran yang disampaikan ke seluruh pondok pesantren yang ada di Ketapang untuk melaksanakan berbagai kegiatan. Baik itu sifatnya keagamaan maupun olahraga dan lainnya," ujarnya saat memimpin rapat.
Baca juga:
“Kegiatan ini tentu diadakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, agar acara ini tidak menjadi problematik bagi masyarakat yang berpartisipasi dalam kegiatan ini," ujar Ketua Umum MUI Kabupaten Ketapang.
Menurut Kyai Faisol, kegiatan peringatan Hari Santri Nasional dilaksanakan tentu untuk meningkatan bagaimana hubungan NU dengan pondok pesantren menjadi lebih erat.
Baca juga:
Rapat malam itu dihadiri jajaran pengurus NU antara lain KH. Abdullah Al-Faqir, Kyai Fakhruddin, juga pengurus lembaga dan Banom, yaitu dari PMII, Ansor, Banser, Fatayat, Muslimat, IPNU, IPPNU, Koperasi Anusa, dan LAZISNU dengan menerapkan protokol kesehatan.
Kontributor : Riska Ardiana
Editor : anuk