Bupati Lantik Ketua PCNU Ketapang Jadi Kadispora


NU KETAPANG - Bupati Ketapang Martin Rantan, SH., M.Sos. hari ini, Selasa (11/01) bertempat di Kantor Bupati melantik sejumlah pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang. 


Satu diantara pejabat yang dilantik itu adalah Drs. H. Satuki Huddin, M.Si. yang diamanahi sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ketapang.


Sebelum menjadi Kepala Dispora, Ketua Tanfidzyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Ketapang itu sejak September 2019 hingga 11 Januari 2022 menjabat sebagai Kabag Kesra Setda Ketapang.


Mengurus masalah kepemudaan dan olahraga, bagi pria kelahiran Ketapang, 7 April 1969 itu adalah hal yang biasa, sebab beberapa jabatan penting di organisasi kepemudaan dan olahraga di daerah ini pernah beliau pimpin.



Ketua Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Ketapang periode 1999-2001 itu pernah menjadi Sekretaris Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kabupaten Ketapang selama empat tahun (2001-2005).


Tidak itu saja, Sekretaris Umum Pimpinan Wilayah Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) Kalimantan Barat masa khidmat 1990-1995 itu juga pernah menjadi pengurus Karang Taruna Mulia Kerta yang membawanya menjadi Karang Taruna Teladan mewakili Kalimantan Barat ditingkat nasional.


Kini sejumlah tugas kepemudaan dan keolahragaan Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang itu telah menunggu dihadapan H. Satuki, yang kini sedang menempuh program studi Doktor (S3) Sosiologi Universitas Padjajaran Bandung. (anuk).


Lebih baru Lebih lama
.



.