Kegiatan HSN Ketapang Sukses, Ketua PCNU Mengapresiasi



NU KETAPANG - Ketua PCNU Kabupaten Ketapang Drs. H. Satuki Huddin, M.Si. mengapresiasi setinggi-tingginya dan memberikan penghargaan yang sebesar-besarnya kepada seluruh panitia yang telah mensukseskan kegiatan peringatan Hari Santri Nasional (HSN) yang ke-4 tahun 2019 di Kabupaten Ketapang, tanpa usaha dan kerja keras dari seluruh pantia kegiatan itu tidak akan sukses.

Pernyataan itu disampaikan H. Satuki pada acara penutupan kegiatan HSN tahun 2019 di Kabupaten Ketapang, Rabu (23/10) di Hypermart Citimall Ketapang. Diakuinya, bahwa peringatan HSN tahun ini lebih meriah dari tahun-tahun sebelumnya, dikarenakan, Pertama, kekompakan dari seluruh panitia untuk mensukseskan kegiatan HSN.

Kedua, adanya dukungan dari berbagai pihak, baik dukungan moril maupun materil, terutama dari Pemerintah Daerah Kabupaten Ketapang yang telah menganggarkan bantuan untuk kegiatan Nahdlatul Ulama Kabupaten Ketapang tahun 2019, antara lain kegiatan peringatan HSN tahun 2019 yang dilaksanakan kali ini.


Dukungan yang luar biasa juga dari Kapolres, Dandim, para donatur, dukungan dari pondok pesantren di Kabupaten Ketapang. Demikian juga kepada Citimall yang telah mempasilitasi tempat kegiatan, dmulai dari tanggal 15 s.d 23 Oktober 2019. “Jika menggunakan sistem sewa, maka sudah berapa biaya yang harus dikeluarkan panitia, tapi semua ini diterima dengan cuma-cuma dan gratis.”  Kata Satuki.

Oleh karenanya Ketua PCNU Ketapang ini, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan bantuan itu. “Dan tentu kami yakin bahwa bantuan yang diberikan semuanya berangkat dari keinginan untuk berpartisipasi dalam mensukseskan kegiatan HSN tahun 2019 di Kabupaten Ketapang. Semoga Allah akan membalas sebagai pahala disisi-Nya.” Katanya.

Menurut Satuki Huddin, kegiatan lomba HSN tahun ini sungguh luar biasa, karena kegiatan yang dilombakan ada 9 cabang dan 23 golongan. Lomba ini menurutnya melebihi dari MTQ yang dilaksanakan di Kabupaten Ketapang beberapa waktu yang lalu. Walau anggarannya sangat minim tapi dengan didukung semangat yang luar bisa sehingga kegiatan ini berjalan dengan sukses.

Menurutnya, sebagai warga NU merasa bersyukur, bahwa hadiah besar bagi NU tahun ini adalah dengan dilantiknya KH. Ma’ruf Amin kader terbaik NU sebagai Wakil Presiden RI masa jabatan 2019-2024. Tidak cukup itu saja, pada tahun ini juga Pemerintah telah menetapkan Undang-undang Pesantren.

 “Hadiah yang diterima NU kali ini adalah  sebagai bukti kometmen Pemerintah untuk sebagai perhatian dan penghargaan terhadap kiprah para ulama dan santri dalam memperjuangkan dan menjaga keutuhan bangsa dan negara ini.” Kata Satuki. (anuk).

Lebih baru Lebih lama
.



.