NU KETAPANG - Pengurus Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten
Ketapang mengadakan Diklat Terpadu Dasar (DTD) Banser dan Denwatser Angkatan ke-6.
DTD dibuka secara resmi Sekda Ketapang H. Farhan, SE., M.Si. mewakili Bupati
Ketapang, Jum’at (17/1) di Gedung Yayasan Islamiyah Al-Jihad, Mulia Kerta,
Benua Kayong Ketapang.
Menurut rencana kegiatan DTD akan berlangsung selama tiga
hari, dimulai dari tanggal 17 s/d 19 Januari 2019. Acara pembukaan dihadiri
perwakilan Polres dan Dandim 1203 Ketapang, Camat Benua Kayong, Kepala KUA, Jajaran
kepengurusan PCNU Ketapang, pimpinan pondok pesanteren dan Banom NU Ketapang.
“DTD Angkatan ke-6 ini juga dihadiri Ketua Pengurus Wilayah
GP Ansor Kalimantan Barat Rajuini, Kasat Korwil Banser Kalbar Tohidin dan
sepuluh instruktrul Banser dari Wilayah.” Kata Abdul Ghofar Ketua PC GP Ansor
Kabupaten Ketapang.
Menurut Abdul Ghofar Kegiatan DTD diikuti sebanyak 80
peserta, berasal dari beberapa kecamatan di Kabupaten Ketapang. Antara lain
Manis Mata, Air Upas, Kendawangan, Sungai Melayu Raya, Sepahan, Delta Pawan,
Banua Kayong, dll.
Abdul Ghofar berharap kepada semua peserta yang terdaftar,
agar bisa mengikuti acara ini sampai tuntas, hingga diketahui bahwa di Ketapang
telah memiliki kader-kader Banser dan NU yang luar biasa. “Saya juga berharap
agar nantinya kalian bisa melindungi para ulama, menjaga NKRI dari pihak-pihak
yang akan mengganggu kedaulatan negara ini, serta mempertahankan ajaran Aswaja
An-Nahdliyyah.” Katanya.
Ghofar juga berharap setelah keluar dari pendidikan ini,
kepada peserta siap untuk di bully dari mereka yang tidak menyukai Banser. “Namun
jika kalian merasa tidak siap, atas serangan mereka dengan Banser dan NU, maka
saya minta kepada kalian untuk mengundurkan diri dari DTD sebelum kegiatan ini
dimulai.” Pinta Ghofar.
Usai acara pembukaan, dilanjutkan dengan penyerahan jaket
Banser kepada H. Farhan, SE., M.Si. Dia tidak hanya sebagai Sekda namun
kapasaitas di pengurusan NU Ketapang sebagai Musytasyar. Jaket juga diberikan
kepada Rais Syuriyah KH. Moh. Faisol Maksum, Ketua Tanfidziyah Drs. Satuki
Huddin, M,Si. dan Ketua Pagar Nusa NU Ketapang sebagai pelatih Banser Herisas,
S.Ag., SH., M.HI. (ANUK).