NU KETAPANG - Sekretaris Pengurus Cabang Nahdaltul Ulama (PCNU) Kabupaten Ketapang H. Muhammad Zulkarnain, S.Ag. mengabarkan, Konsolidasi Organisasi Majelis Wakil Cabang (MWC) se Kabupaten Ketapang untuk Koordinator Wilayah (Korwil) III meliputi tiga kecamatan, yaitu Sungai Laur, Simpang Dua, dan Simpang Hulu pada tanggal 24 s.d 25 Juli berjalan lancar.
Menurut Zulkarnain, acara konsolidasi diadakan dimasing-masing kecamatan dengan dihadiri oleh jajaran Pengurus MWC NU kecamatan setempat. Sementara PCNU diwakili dua orang pengurus, yaitu dirinya bersama H. Samin Lasio, S.Ag., M.Pd. Wakil Ketua Tanfidziah.
"Acara di tiga kecamatan itu diawali sambutan Ketua MWC NU setempat, kemudian membacakan sambutan Ketua Tanfidziah PCNU Kabupaten Ketapang oleh Wakil Ketua. Selanjutnya mensosialisasikan atau menyampaikan program kerja PCNU Kabupaten Ketapang hasil Musyawarah Kerja Cabang (Muskercab) PCNU Ketapang Tahun 2019." Ujarnya.
Baca juga:
Lebih lanjut Zulkarnain mengatakan, khusus Kecamatan Simpang Hulu, bersamaan dengan kegiatan itu juga diadakan pemilihan kepengurusan baru, sehubungan masa kepengurusannya telah berakhir sejak beberapa tahun yang lalu.
Pada sesi dialog menurutnya, ada beberapa masukan yang di usulkan oleh pengurus MWC NU di antaranya organisasi tetap harus berpegang kepada pembinaan ummat dan tidak terjebak dalam ranah politik praktis.
"Pengurus Cabang harus selalu memperhatikan perkembangan dan permasalahan yang dihadapi oleh pengurus MWC yang bersinggungan lansung dengan masyarakat tingkat kecamatan terutama permasalahan penyakit masyarakat dan masalah keummatan." Pungkas Zulkarnain. (anuk).