Semeru Erupsi, Banom NU Ketapang Kompak Galang Dana Bantuan

 


NU KETAPANG - Erupsi gunung Semeru di Kabupaten Lumajang pada Sabtu (04/12/2021) kemarin menyita empati banyak pihak. Di antaranya banom-banom Nahdlatul Ulama (NU) di Kabupaten Ketapang yang melakukan penggalangan dana untuk membantu korban erupsi Gunung Semeru. 

 

Penggalangan dana ini di ikuti beberapa banom-banom NU yang ada di Kabupaten Ketapang diantaranya yaitu ANSOR, BANSER, BAGANA, RIJALUL ANSOR, FATAYAT, PMII, IPNU dan IPPNU yang terbagi di beberapa titik lampu merah, Senin (06/09/2021).



Usai melakukan penggalangan dana, Ketua Koordinator kegiatan ini, Ihya Ulumuddin mengatakan, pihaknya berterima kasih kepada seluruh tim lembaganya yang juga hadir dari perwakilan beberapa banom NU Kabupaten Ketapang "Alhamdulillah hasil penggalangan dana hari ini Rp 20.900.000,00," katanya.

    

Ihya menyampaikan, dana tersebut selanjutnya akan diserahkan melalui rekening open donasi Pengurus Wilayah (PW) NU Care-LAZISNU Jawa Timur yang tertera di NU Online Jatim.

    

"Hasil penggalangan dana ini akan kami serahkan kepada Pengurus Wilayah (PW) NU Care-LAZISNU Jawa Timur yang akan disalurkan atas nama NU Kabupaten Ketapang. Terima kasih masyarakat Ketapang yang merelakan sedikit rezekinya untuk membantu korban erupsi Gunung Semeru," tuturnya.

    


Terpisah, Ketua Komisariat Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Politeknik Negeri Ketapang mengatakan semoga secepatnya donasi ini tersalurkan ke saudara yang berada di sana.


“Semoga secepatnya hasil donasi penggalangan dana ini tersalurkan untuk saudara-saudara yang berada di sekitaran Gunung Semeru Kabupaten Lumajang dan dapat membantu meringankan beban mereka disana,” pungkasnya.


Kontributor: Riska Ardiana

Editor: anuk

أحدث أقدم
.



.