Kegiatan Harlah NU Ke-95, NU Ketapang Mengawali Dengan Menggelar Istighotsah dan Tausiyah


NU KETAPANG - Mengawali rangkaian kegiatan memeriahkan Harlah NU ke-95 tahun 2021, Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Ketapang gelar Istighotsah dan Tausiyah. Acara dipusatkan di Sekretariat PCNU Ketapang, Minggu (31/01) malam.


Istighotsah dan Tausiyah dihadiri ratusan Jama'ah. Turut hadir jajaran Mustasyar, Syuriyah, Tanfidziyah, Lembaga dan seluruh Banom NU Ketapang. Sebelum acara dimulai, para jamaah yang hadir di suguhi penampilan hadrah (tar) group kesenian Ketapang.


Ketua panitia pelaksana Harlah NU ke-95 PCNU Kabupaten Ketapang H. Arifinsyah, S.Sos.I. melaporkan, bahwa diselenggarakannya peringatan harlah NU mengingat kembali betapa besar pengorbanan para ulama, maka sudah selayaknya warga NU merayakan harlah NU tahun 2021. Hal itu sebagai bukti bahwa warga NU masih setia dan cinta kepada NU. Selain juga sebagai penghormatan kepada para pendiri yang sudah mendahului kita. 


Baca juga:


"Oleh karena itu guna menguatkan semangat Warga Nahdliyyin pada Harlah NU ke-95 tahun 2021 Ini, maka seyogyanya peringatan ini kita diadakan dengan berbagai kegiatan untuk menggugah semangat warga Nahdliyyin." Katanya.


Dikatakan lebih lanjut, dengan mengadakan kegiatan sosial dan keagamaan itu juga dalam rangka untuk menumbuhkan kreativitas warga utamanya Badan Otonom NU maupun Lembaga NU. 


Baca juga:


Dengan tema Khidmah NU: Menyebarkan Aswaja dan Meneguhkan Komitmen Kebangsaan, kegiatan ini akan berlangsung sampai dengan tanggal 28 Februari 2021, sebagai hari puncak harlah NU ke-98 menurut perhitungan Hijriyah yang bertepatan dengan tanggal 16 Rajab 1442.


Beberapa kegiatan akan digelar guna memeriahkan harlah, antara lain Wawancara dan Talk Show di Radio Kabupaten Ketapang. Istighosah dan tausiyah. Perlombaan lagu Nahdliyah dan Subbanul Wathon. Kemudian akai sosial.


Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan Sima'an dan Khotmil Qur'an. Pada acara penutupan pada tanggal 28 Februari 2021, diadakan Launcing Koperasi Abdi NU Sejahtera (ANUSA), peletakan Batu Pertama Pembangunan Kantor PCNU Ketapang. (anuk).


Lebih baru Lebih lama
.



.