Ketua NU Ketapang: Jadilah Manusia Yang Bermanfaat Untuk Orang Lain


NU KETAPANG - Ketua PCNU Kabupaten Ketapang H. Satuki Huddin mengapresiasi aksi bantuan kemanusiaan yang dilaksanakan oleh LAZISNU bersama komunitas sosial kemanusiaan yang tergabung di BerKah OK, Generasi Rock dan Republik Kemilau Cinta di Ketapang beberapa hari yang lalu.


"Kita mempunyai tujuan yang sama bahwa kehadiran dan gerakan kita bisa memberikan manfaat bagi manusia yang lain. Bukankah Nabi SAW bersabda “Sebaik-baik manusia adalah yang paling bermanfaat bagi manusia”. Ujar Ketua PCNU Ketapang dihadapan pengurus LAZISNU dan komunitas BerKah OK, Generasi Rock, Republik Kemilau Cinta di Sekretariat PCNU Ketapang, Sabtu (26/06).


Baca juga:


Lebih lanjut H. Satuki mengatakan, semakin banyak memberi manfaat bagi orang lain, maka semakin tinggi tingkat kemuliaan disisi Allah. Dengan satu tujuan kita bisa berfikir untuk kemaslahatan dan kemanfaatan bagi orang lain, terutama bagi kaum dhuafa atau yang tidak mampu. 

Ketua NU Kabupaten Ketapang juga sepakat dan sangat mendukung terhadap saran dari perwakilan komunitas yang hadir itu agar aksi sosial bantuan kemanusiaan lebih diprioritaskan kepada warga masyarakat Ketapang yang dhuafa atau fakir miskin.



""Pada prinsipnya bagi kami di NU Ketapang tidak masalah, bahwa bantuan kini bergeser kepada isu daerah, saya sangat sependapat dan setuju. Karena memang mereka yang miskin perlu mendapatkan perhatian dan kepedulian bersama." Ujarnya.


Menurut H Satuki, memang inisiatif awal ketika LAZISNU bersama Banom yang lain akan mengadakan aksi bantuan kemanusiaan untuk Palestina sudah disetujui oleh pengurus NU. Karena aksi ini juga menurutnya tidak hanya dilaksanakan di Ketapang, tetapi sudah menjadi aksi bersama pengurus NU secara nasional.


"Alhasil, ketika diadakan penggalangan dana selain melibatkan Ansor Banser dan Banom lainnya, ternyata ada organisasi lainnya yang juga ikut berpartisipasi. Ini luar biasa, dan saya memberikan apresiasi serta ucapan terima kasih. Poinnya adalah kita tidak melihat background kita dari unsur dan organisasi apa, tetapi bahwa kita mempunyai niat dan tujuan yang sama untuk aksi kemanusiaan." Ungkapnya.


Terkait dengan bantuan kepada warga yang miskin atau yang sakit, ketua NU meminta agar tidak hanya mengandalkan dari usaha penggalangan dana saja. Tetapi beliau menyarankan agar bisa mengkomunikasikan dan mengkoordinasikan dengan dinas-dinas terkait.


Baca juga:

Baca

"Saya kira di dinas terkait ada juga program-program sosial, tinggal bagiamana kita mengkomunikasikannya dengan baik. Termasuk juga melibatkan RT dan warga setempat." Sarannya.

Kehadiran perwakilan dari berbagai komunitas yang berlatar belakang organisasi dan profesi sebanyak 12 orang itu disambut oleh Ketua PCNU Ketapang bersama Wakil Rais Syuriyah KH. Abdullah Al-Faqir dan Wakil Ketua Tanfidziah M. Syafi'ie Huddin.

Sebagaimana diberitakan sebelumya, LAZISNU Ketapang bersama komunitas BerKah OK, Generasi Rock, Republik Kemilau Cinta telah menggalang dana dan menyalurkan bantuan kepada dhuafa fakir miskin dan bantuan material rumah warga kurang mampu di tiga wilayah Kecamatan Delta Pawan, Benua Kayong dan Matan Hilir Selatan. (anuk).


Lebih baru Lebih lama
.



.