Peduli Korban Banjir, Ansor dan Banser Ketapang Salurkan Bantuan Warga NU Ke Jelai Hulu


NU KETAPANG – Gerakan Pemuda Ansor dan Banser Cabang Kabupaten Ketapang, menyalurkan bantuan untuk korban terdampak banjir di Posko Penanggulangan Bencana Kecamatan Jelai Hulu, Kabupaten Ketapang. Rabu, (29/7).

Penyerahan bantuan tersebut langsung dipimpin oleh Ketua Pimpinan Cabang GP Ansor Kabupaten Ketapang Abdul Ghofar, Kasatkorcab Banser Komandan Mex Namara beserta seluruh jajaran pengurus dan anggota.

Ketua GP Ansor Kabupaten Ketapang, Abdul Ghofar, mengatakan pemberian bantuan ini merupakan wujud kepedulian dan simpati kami terhadap saudara kita yang terkena musibah bencana alam berupa banjir.



“Tak ada upaya yang bisa kami lakukan selain pemberian bantuan ini dan doa. Tapi mudah-mudahan dengan adanya bantuan ini bisa bermanfaat dan dapat meringankan beban mereka,” ujar Abdul Ghofar

Bantuan yang diberikan kepada masyarakat ini merupakan partisipasi dari warga Nahdliyin Ketapang dan juga sumbangan dari beberapa tokoh masyarakat di Kabupaten Ketapang.

Baca juga: NU Ketapang Adakan Silaturrahmi dan Koordinasi Bersama Pimpinan Pondok Pesantren Se-Kabupaten Ketapang

“Bantuan ini merupakan hasil sumbangan dari Pengurus Nahdlatul Ulama Ketapang (NU) dan sumbangan dari beberapa donatur serta relawan di Kabupaten Ketapang yang kemudian dihimpun oleh Tim Relawan Insan Peduli (TRIP) yang selanjutnya diserahkan kepada Ansor dan Banser untuk kemudian disalurkan langsung kepada korban banjir di Kecamatan Jelai Hulu”. kata Abdul Ghofar

Abdul Ghofar menambahkan, sebelumnya kami para jajaran kepengurusan dan anggota Ansor dan Banser juga melakukan penghimpunan iuran seikhlasnya yang mana hasil dari iuran tersebut akan kita serahkan kepada saudara-saudara kita yang terdampak banjir.

“Kami harap masyarakat tak melihat dari jumlah bantuan yang kami berikan, tapi ketulusan dan kepedulian kami sebagai wujud tolong menolong dari kami,” tutupnya. 

Kontributor: Khairudin
Editor: Fachri



Lebih baru Lebih lama
.



.