MWC NU Delta Pawan: Perlu Kajian Rutin Memperkuat Ke-NU-an dan Aswaja


NU KETAPANG - Ketua Majelis Wakil Cabang (MWC) Nahdaltul Ulama (NU) Kecamatan Delta Pawan Alfisyahrin mengatakan, perlu adanya wawasan keorganisasian ke-NU-an di kalangan personil pengurus NU Delta Pawan agar keberadaannya semakin menguatkan ke-NU-an dan Aswaja.

"Sebab itu, perlu ada kajian keagamaan berkaitan ke-NU-an dan ke-Aswaja-an secara berkelanjutan mengingat letak Delta Pawan yang strategis (kota) sehingga dimungkinkan kemunculan faham-faham yang menyimpang di luar Aswaja." Kata Alfisyahrin ketika memberikan sambutan pada acara konsolidasi organisasi di Delta Pawan.

Ditambahkannya, Sumber Daya Manusia (SDM) nahdliyin di Delta Pawan sebenarnya cukup potensial, tapi mereka kebanyakan bergabung masuk ke jajaran pengurus cabang, termasuk generasi mudanya (Ansor/Banser) sudah banyak yang menjadi pengurus tingkat Kabupaten.

Baca juga:

Menyingung tentang berakhirnya masa kepengurusan MWC NU Kecamatan Delta Pawan masa khidmat 2015-2020, berakhir bulan Nopember 2020. Ia berharap ke depan akan ada pemilihan kepengurusan baru. Ada beberapa personil pengurus menurutnya yang layak diganti karena pindah tempat dan meninggal dunia.

Menanggapi berbagai persoalan yang dihadapi NU di kecamatan, Wakil Ketua PCNU Ketapang H. Arifinsyah, S.Sos.I. mengatakan, Pembentukan organisasi NU di bawah PCNU, yaitu MWC (tingkat Kecamatan) dan ranting (tingkat desa/kelurahan) harus dioptimalkan. Demikian pula lembaga dan banom-banom yang ada harus lebih dikukuhkan kembali.

"Hal ini dimaksudkan sebagai sebuah proses regenerasi kepemimpinan. Sebab yang akan menggantikan kepemimpinan di PCNU adalah mereka yang berkecimpung dan berkhidmat di banom-banom tersebut." Ungkapnya.

Dikatakan Arifinsyah, Kecamatan Delta Pawan bias sebagai “ibukotanya PCNU”, sebab sekretariat dan sentra kegiatan lebih banyak diselenggarakan di wilayah kecamatan ini. Tapi ironisnya, pengelolaan MWCNU masih jauh tertinggal dibandingkan dengan MWC NU Kecamatan yang lain.

"Kemungkinan kader-kader terbaik dari Delta Pawan sudah direkrut menjadi pengurus tingkat Kabupaten, ini termasuk juga pada kader Ansor, Banser dan banom lainnya." Katanya.

Konsolidasi organisasi dilaksanakan pada hari Kamis (23/7) bertempat di Surau Al-Ikhlas, Gg. Pawan, Ketapang. Pertemuan dihadiri jajaran pengurus MWC. Sementara PCNU Ketapang diwakili H. Arifinsyah,  Wakil Ketua PCNU didampingi M. Nashir Syam wakil sekretaris. (anuk).

Lebih baru Lebih lama
.



.